Bulu Anjingmu Rontok? Kenali Penyebabnya dan Cara Mengatasinya

Beranda / Artikel / Bulu Anjingmu Rontok? Kenali Penyebabnya dan Cara Mengatasinya

Kerontokan bulu pada anjing seringkali menimbulkan perhatian dan kekhawatiran bagi para pawparents. Kerontokan bulu tidak hanya memengaruhi penampilan, tetapi juga dapat menjadi indikator adanya masalah kesehatan atau perawatan yang perlu diperhatikan. Dalam artikel ini, kita akan membahas secara mendalam penyebab bulu anjing rontok dan memberikan solusi praktis untuk mengatasi masalah ini.

Kenali Penyebab Bulu Anjing Rontok:

1. Faktor Lingkungan:

Beberapa ras anjing dengan bulu yang tebal seperti Golden Retriever, Alaskan Malamute, St. Bernard, dan Siberian Husky umumnya tinggal di lingkungan dengan suhu yang dingin. Namun jika tinggal di Indonesia yang beriklim tropis dan panas, anjing-anjing ini akan lebih sering mengalami bulu yang rontok.

2. Faktor Genetik:

Pada beberapa ras anjing faktor genetik bisa menyebabkan masalah bulu rontok seperti pada anjing Bulldog, Dachshund, dan Chihuahua. Bulu rontok akibat genetiknya ini biasanya bisa terlihat setelah kelahiran atau saat anjing menginjak usia dewasa, dan masalah ini dapat menimbulkan kebotakan pada telinga, dada, perut dan leher.

3. Nutrisi yang Tidak Seimbang:

Anjing yang tidak mendapatkan makanan bergizi seimbang, terutama kekurangan protein dan asam lemak omega-3, dapat mengalami kerontokan bulu.

4. Kurang Beraktivitas dan Stres:

Aktivitas fisik yang kurang dapat menyebabkan stress pada anjing kamu. Salah satu gejala stres yang paling terlihat adalah anjing kamu sering mengalami kerontokan bulu.

5. Infeksi Parasit:

Infeksi parasit akibat bakteri, jamur, kutu, dan tungau dapat menyebabkan kerontokan bulu. Selain masalah kerontokan, akibat infeksi jamur bisa menimbulkan masalah lain seperti bentol, pitak pada bagian tertentu, hingga kulit menjadi koreng dan bernanah.

Infeksi parasit ini sifatnya menular jadi jauhkan anjingmu yang mengalami masalah ini dengan anjing lain yang sehat.

6. Alergi:

Salah satu faktor yang paling umum dari masalah kerontokan bulu pada anjing adalah alergi. Beberapa faktor pencetus alergi diantaranya adalah makanan, lingkungan, debu atau produk sampu dan sabun. Saat alergi kulit anjing akan mengalami iritasi kulit  dan gatal sehingga anjingmu lebih sering menggaruk dan menyebabkan kerontokan bulu.

7. Kelainan Hormon

Salah satu gangguan yang juga bisa membuat bulu anjing rontok adalah kelainan hormon. Gangguan ini bisa membuat bulu anjing rontok dan susah tumbuh kembali. Jika tidak diobati, hal ini bisa menyebabkan bulu anjing rontok terus dalam jangka panjang.

 

Beberapa penyakit akibat kelainan hormon yang bisa membuat bulu anjing rontok adalah penyakit Cushing dan hipotiroidisme. Penyakit ini lebih sering menyerang anjing dewasa atau yang usianya 5–10 tahun.

Cara Mengatasi Kerontokan Bulu pada Anjing:

1. Pemberian Nutrisi yang Baik:

Pastikan anjing kamu mendapatkan makanan yang mengandung nutrisi seimbang, terutama protein dan asam lemak omega-3.

2. Rutin Menyikat Bulu:

Menyikat bulu secara rutin dapat membantu mengurangi bulu yang rontok dan mencegah gumpalan bulu.

3. Pemilihan Shampo yang Tepat:

Gunakan shampo khusus yang membantu menjaga kelembapan kulit dan bulu anjing. Pilih produk yang sesuai dengan jenis bulu dan kulit anjing.

4. Aktivitas Fisik yang Cukup:

Pastikan anjing mendapatkan cukup aktivitas fisik dan tidak mengalami tingkat stres yang berlebihan.

5. Perawatan Kesehatan Rutin:

Berkonsultasilah dengan dokter hewan untuk memastikan kesehatan kulit dan bulu anjing serta mendapatkan saran khusus tentang perawatan.

6. Perhatikan Pergantian Musim:

Pada musim tertentu, berikan perhatian ekstra pada perawatan bulu anjing untuk mengelola kerontokan yang lebih intens.

 

Pengobatan bulu anjing yang rontok perlu disesuaikan dengan penyebabnya. Oleh karena itu, bila bulu anjing kesayanganmu sering rontok, terlebih jika ia mengalami gejala atau masalah kesehatan tertentu, sebaiknya periksakan kondisinya ke klinik hewan. Dokter hewan dapat memberikan pengobatan yang tepat dan sesuai dengan penyebabnya.